DaerahKamparPemerintah

Camat Kampar Dedi Herman Sambut Kunker Dandim 0313/KPR

22
×

Camat Kampar Dedi Herman Sambut Kunker Dandim 0313/KPR

Sebarkan artikel ini

KAMPAR(KamparUpdate.com) – Camat Kampar Dedi Herman, S. STP menyambut sekaligus mendampingi Dandim 0313/KPR Letkol Inf Setiawan Hadi Nugroho,S.H., M.I.P dalam Kunjungan Kerjanya ke Koramil 07/Kampar, Kamis (25/01/2024).

Selain melakukan kunjungan kerja ke Koramil 07/Kampar, Dandim 0313/KPR Letkol Inf Setiawan Hadi Nugroho,S.H., M.I.P juga memberikan bantuan sembako kepada keluaraga Purna TNI di Koramil 07/Kampar serta bercengkrama dengan masyarakat.

Selain Camat Kampar, Kunjugan tersebut disambut langsung oleh Komandan Koramil 07/Kampar Kapten Arh Diding Sukardi. Turut hadir pada kesempatan tersebut Camat Rumbio Jaya Ramzi, Camat Tambang Jamilus dan Kapolsek Kampar Rekmusnita serta mewakili Kecamatan Kampar Utara, Camat Kampa serta tokoh masyarakat dan tokoh agama.

Dalam arahannya Dandim 0313/KPR Letkol Inf Setiawan Hadi Nugroho,S.H., M.I.P menyatakan bahwa Kunjungan kerja dandim ke koramil 07 Kampar Memberikan bantuan ke keluarga purn TNI sekaligus melakukan pemantauan terhadap kondisi masyarakat maupun pemantauan kondisi menjelang pemilihan Umum Legislatif dan DPR RI.

Selain melakukan silaturrahmi dengan keluarga TNI di Wilayah koramil 07/Kampar kita melakukan pemantauan terhadap situasi Kamtibmas menjelang pemilu yang sebentar lagi kita Laksnakan ” Kata Letkol Inf Setiawan Hadi Nugroho,S.H., M.I.P.

Sementara itu Camat Kampar Dedi Herman menyatakan ucapan terima kasih kepada Dandim 0313 /KPR dan koramil 07/Kampar dalam kunjungan kerja ke Kecamatan Kampar, Mudah-mudahan dengan kunjungan bapak Dandim dapat meningkat senergitqs antara TNI, Polri, Pemerintah Kecamatan dan Masyarakat” Kata Dedi Herman.