BANGKINANGKOTA(KamparUpdate.com) – 12 Organisasi se- Kabupaten Kampar menggelar dialog publik pasca pilkada di Aula Kantor Bupati, Bangkinang Kota, Selasa (17/12/2024).
Kegiatan tersebut mengusung tema “Rajut Kembali Tali Silahturahmi Untuk Mewujudkan Kampar Melaju” dengan diikuti oleh 250 peserta.
Tampak hadir Pemateri, Ketua DPRD Kampar Taridi, Ketua KPU Kampar Andi Putra, Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja, S.I.K, Dandim 0313/KPR Letkol Inf. Setiawan Hadi Nugroho, SH. M.IP, Kepala Indpektorat Kampar Febrianaldi Tridarmawan S.STP, M.Si, Kepala Kesbangpol Mahadi, Ketua Prima Rafli Nugraha, ketua 12 organisasi Kampar, AMAK Bersatu, Perak Kampar, FORMAKI, FPK Kampar, Forum Aktivis, Kapak, GMK, BMR, Ketua LMND Kampar Rahmat Aswin, Ketua FORSI Kampar Anwar, Mahasiswa UP Bangkinang, mahasiswa STIE, mahasiswa Polkam, pelajar se-Kampar, serta seluruh peserta dan tamu undangan lainnya.
Ketua panitia penyelenggara Ketua LMND Kampar Rahmat Aswin dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan dialog publik ini murni pemikiran dari 12 organisasi di Kampar.
“Kegiatan ini semua paslon kita undang mulai dari paslon 01 hingga paslon 04. Ini murni pemikiran 12 organisasi tidak ada afiliasi dari paslon apapun. Banyak isu-isu yang kita bangun, untuk saat ini kita fokus kepada persatuan masyarakat Kampar. Terimakasih kepada panitia penyelenggara dan terimkasih kepada pemateri yang sudah bersedia hadir,” ujarnya.
Sementara itu, Perwakilan 12 Organisasi Kampar diwakili Ketua Prima Rafly Nugraha dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan dialog publik pasca pilkada ini berguna untuk merajut kembali tali silahturahmi masyarakat Kampar.
“Dialog publik seperti ini mesti kita lakukan guna terwujudnya masyarakat kampar yang bersatu demi kemajuan pembangunan Kampar kedepannya,” pungkasnya
Kemudian, Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja, S.I.K dalam arahannya mengapresiasi kegiatan dialog publik pasca pilkada ini.
“Kegiatan ini sangat positif dan visioner, kita harus bisa menjadi mahasiswa ataupun pelajar sebagai agen-agen perubahan dengan ide-ide segar dan peka terhadap situasi untuk melakukan sesuatu. Adik-adik sekalian, ingat generasi selanjutnya tentang tantangan masa depan kita yang sudah berbeda. Mulai dari kedewasaan demokrasi, seleksi pemilih untuk menyongsong tantangan kedepan. Oleh sebab itu saya mengapresiasi dialog publik pasca Pilkad Rajut kembali tali silahturahmi untuk mewujudkan kampar melaju,” pungkasnya.
Disampaikan Kapolres, dengan sinergi seluruh stake holder dalam pilkada Kampar sehingga situasi Pilkada Kakpar tetap kondusif dan tertib.
“Saya menghimbau dengan hasil pilkada, mari kita dukung siapapun yang terpilih, namun yakin dan percaya yang terpilih atas kehendak Allah maha kuasa. Mari kita tetap menjaga kamtibmas yang kondusif, jangan mudah terprivokasi, mari apilikasikan serta mendengungkan dalam lingkungan terkecil kita dahulu. Keeamanan bukan hanya tugas Polri tetapi tanggung jawab kita bersama. Mari kita tingkatkan sinegritas menuju kampar maju dan kampar melaju untuk indonesia emas 2045,” terang Kapolres Kampar.
Sementara itu, Ketua DPRD Kampar Taridi dalam materinya menyampaikan rasa syukurnya terhadap seluruh tahapan pilkada yang telah dilakukan dari awal.
“Alhamdulillah proese semua berjalan dengan baik dan Kampar ini merupakan barometer politik Riau. Untuk itu mari kita menghormati keputusan oleh KPU Kampar. Tugas kita hari ini terutama kepada mahasiswa dan pelajar bagaimana memikirkan daerah kedepannya. Jangan sampai adik-adik pelajar terkontaminasi dengan politik yang tidak bagus, jangan sampai ikut terombang ambing dengan arus politik,” jelasnya.
Taridi berharap kepada masyarakat Kampar agar tidak berlarut-larut dalam polemik politik pilkada Kampar.
“Hal ini guna memajukan Kampar kedepannya untuk lebih baik lagi. Kami di DPRD dengan lapang dada terbuka terhadap kunjungan silahturahmi, kritikan ataupun masukan demi pembangunan Kampar kedepan,” ujarnya.
Kemudian sementara itu, Dandim 0313/KPR dalam arahannya mengajak kepada seluruh peserta dialog publik memahami tujuan inti dari acara ini.
“Saya mengajak untuk kembali merajut silahturahmi, pentingnya persatuan dan kesatuan dalam bermasyarakat. Mari bersatu kembali bergandeng tangan untuk membangun Kampar tercinta ini. Beda pilihan itu biasa tapi tidak boleh memutus persaudaraan. Siapa terpilih itulah pemimpin Kampar, kita harus mendukung pemimpin yang terpilih demi kemajuan Kampar,” ungkap Dandim.
Pemateri selanjutnya, Kepala Inspektorat Kampar Febrinaldi Tridarmawan S.STP, M.Si dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelaksanakan pilkada Kampar berjalan baik dan sukses.
“Tentunya peran stake holder pasca pilkada untuk berbuat membangun Kampar yang lebih baik lagi menuju Indonesia emas 2045,” ujarnya.
Kemudian, Ketua KPU Kampar, Andi Putra menyampaikan apresiasi dan terimakaih kepada mahasiswa yang telah menggelar kegiatan dialog publik pasca Pilkada ini.
“Mahasiswa yang masih terjaga tetap melek untuk bagaimana memikirkan kondisi negeri kita kedepannya. Kita patut bersyukur kepada Allah SWT Pilkada Kampar dapat berjalan aman dan lancar. Untuk itu kita mendapat apresiasi dari KPU RI dalam penyelenggaran pemungutan terbaik di Indonesia dan terbaik kedua dalam proses pengelolaan rekapitulasi dan penetapan hasil pilkada serentak tingkat Nasional,” pungkasnya.
Dikatakan Andi Putra bahwa KPU Kampar selalu melibatkan elemen masyarakat dari peluncuran dan terakhir rekapitulasi dan penetapan.
“Pilkada telah usai dilaksanakan, Kami KPU Kampar mengucapkan terimakasih kepada kita semua yang telah mendukung suksesnya pilkada serentak di Kabupaten Kampar. Mari kita tatap 5 tahun yang akan datang agar harapan-harapan kita kebih baik sebelum-sebelumnya. Sesuai peraturan presiden pelantikan serentak sudah diantur, yaitu pelantikan Gubernur dan Wakil gubernur pada tanggal 7 Februari sedangkan Bupati pada tanggal 10 februari 2025. Mudah-mudahan Allah SWR melancarkan segala usaha dan upaya yang kita lakukan selama ini,” jelas Andi Putra.***