Tambang,- Bupati Kampar, Ahmad Yuzar.S.Sos.MT, melakukan Lounching Peternakan Rakyat Modern dan Pembentukan serta Pengukuhan Usaha Pelayanan Jasa Alsinta (UPJA) sekaligus Penyerahan Alat dan Mesin Pertanian (ALSINTAN) di UPT Balai Pembibitan Peternakan Desa Kuapan Kecamatan Tambang, Selasa (14/10).
Turut hadir dalam Kegiatan ini diantaranya Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Riau Dra.Mimi Yuliani N.Apt.MM, Kepala Balai Penerapan Modernisasi Pertanian Riau, Mardianto Syam.ST, Kepala Dinas DPPKH Marhalim.S.Pt, Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan Hortikultura, Nur Ilahi Ali.SP.M.Ma, Kepala Bappeda Ardi Mardiansyah.S.Stp.M.Si, Plt Camat Tambang Yorin Effendi.S.Stp.MH, Kepala Desa Kuapan Limasnur, Kelompok Tani dan seluruh yang mengikuti kegiatan tersebut.
Dalam sambutannya, Bupati Kampar Ahmad Yuzar.S.Sos.MT, menegaskan bahwa peluncuran peternakan rakyat modern merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Kampar peduli dengan strategi program nasional dalam mewujudkan kemandirian pangan dan ekonomi berbasis desa. Program ini dirancang untuk mengintegrasikan sektor peternakan dengan pertanian modern, memanfaatkan teknologi, serta memperkuat kelembagaan petani dan peternak.
“Kita tidak bisa lagi mengandalkan cara-cara lama. Peternakan serta pertanian rakyat harus berubah. Kita dorong terus agar petani dan peternak kita menjadi pelaku usaha yang mandiri, produktif dan berdaya saing,” ujar Ahmad Yuzar.
Ia juga menambahkan bahwa Desa Kuapan dipilih sebagai awal lokasi percontohan karena memiliki potensi lahan, sumber daya manusia dan semangat kolaboratif yang tinggi. Program ini akan menjadi model yang akan direplikasi ke desa-desa lain di Kabupaten Kampar.
Agenda selanjutnya ialah pembentukan dan pengukuhan Usaha Pelayanan Jasa Alsintan (UPJA). UPJA merupakan lembaga berbasis kelompok tani yang bertugas mengelola secara profesional dan berkelanjutan.
“UPJA ini bukan hanya soal alat, tetapi kita ingin petani tidak lagi kesulitan saat musim tanam atau panen karena keterbatasan alat dan UPJA hadir sebagai solusi,” tegasnya.
Sebagai bentuk dukungan konkret, Bupati Kampar juga menyerahkan alat atau mesin pertanian kepada kelompok tani berbentuk traktor. Penyerahan dilakukan secara simbolis. Bantuan ini merupakan bagian dari program mekanisasi pertanian terpadu yang dicanangkan oleh Dinas Pertanian Kabupaten Kampar.
“Dengan berakhirnya kegiatan tersebut, Bupati Kampar Ahmad Yuzar meninjau langsung percontohan peternakan dan pertanian rakyat modern. Ia juga berdialog langsung dengan Dinas terkait, petani dan peternak. Memberikan motivasi agar terus semangat dalam mengembangkan tani serta ternak di Kabupaten Kampar,” tutupnya.












