PEKANBARU(KamparUpdate.com) – Pemerintah Kabupaten Kampar Menerima Penghargaan Kategori Baik Dalam Pengisi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Tahun 2023 dari Komisi Aparatur Sipil Negera (KASN), yang diselenggarakan di Pekanbaru. Selasa (27/2/24).
Penyerahan JPT tersebut diterima oleh Pj Bupati Kampar H. Hambali, SE, MH yang diwakili oleh Kepala BKSDM Kampar Syarifudin, MT dari Kepala Komisioner KASN Prof. Agustinus Fatem.
Penghargaan tersebut diberikan oleh KASN sebagai bentuk apresiasi terhadap Instansi Pemerintah yang memiliki komitmen meningkatkan kualitas pengisian JPT di instansi pemerintah dengan kategori Baik dan Sangat Baik.
Pada acara tersebut, Pj Bupati Kampar yang diwakili oleh Kepala BKSDM Kampar Syarifudin mengatakan bahwa menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkolaborasi dalam pelaksanaan tugas.
“Tentunya berkat arahan serta komitmen pimpinan dan pengawasan KASN, Kabupaten Kampar dalam Pelaksanaan Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) berhasil meraih Penghargaan ini dengan Kategori Baik.”ungkapnya.”
Ia juga mengatakaan, Penghargaan ini menjadi motivasi, amanah serta tanggung jawab Pemerintah Kabupaten Kampar untuk terus berkolaborasi dalam peningkatan nilai sistem merit.
Syarifudin juga mengatakan bahwa hasil penilaian tersebut diharapkan tidak hanya menerima penghargaan saja, namun, lebih dari itu yaitu dengan penerapan sistem merit benar-benar dapat diimplementasikan secara nyata pada organisasi dan pegawai ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar,sehingga berimplikasi terhadap peningkatan kualitas pelayanan publik kearah lebih baik.
“Dalam kepimpinan Pj Bupati Kampar Hambali saat ini, beliau selalu menghimbau kepada seluruh jajaran untuk terus meningkatkan kapasitas, kualitas, produktivitas, dan pelayanan publik yang lebih baik, serta bekerja secara profesional demi tercapainya visi misi daerah yang telah ditetapkan.”tutupnya.(adv)